Keuangan

Keuangan

Rabu, 28 Oktober 2015

Ellen Oktavia_1306465880_Andi Arsyil (AR Tour and Travel)


Andi Arsyil Rahman Putra


     1. Profil Andi Arsyil

Nama Lengkap                  : Andi Arsyil Rahman Putra

Tempat, Tanggal Lahir      : Makassar, 15 September 1987

Motto Hidup                     : “Tulislah apa yang engkau baca dan bacalah apa yang engkau tulis. Berbagilah sebanyak mungkin dan pertanggungjawabkanlah kehidupan ini”

Hobi                                  : Membaca, traveling, olahraga, bermain music, berbisnis, berdiskusi dan menulis. 

Twitter                               : @arsyilrahman

Instagram                          : @andiarsyil


  Andi Arsyil Rahman Putra (lahir di Makassar, Sulawesi Selatan pada tanggal 15 September 1987, umur 28 tahun) adalah seorang Aktor Indonesia. Andi Arsyil adalah anak kelima dari tujuh bersaudara, putra pasangan Prof. Dr.Ir.H.Andi Rahman Mappangaja M.S dan Ir. Yusnidar Yusuf.      Andi Arsyil, dengan manajemen waktu yang baik, berhasil menempuh pendidikan S1-nya di 3 Perguruan Tinggi sekaligus, yaitu Fakultas MIPA jurusan Fisika/Program Studi Geofisika, Fakultas Ekonomi jurusan Manajemen Ekonomi (lulus 2010), dan Fakultas Teknik jurusan Teknik Informatika (lulus 2010). Saat ini, Andi Arsyil sedang melanjutkan studinya ke jenjang Master (S2).
     Andi Arsyil sering mendapatkan predikat juara kelas dan meraih beasiswa atau prestasi di berbagai lomba. Di antaranya juara III Lomba Fisika “The Most Creative Student Award” dan peserta Olimpiade Fisika kota Makassar (2007), Duta Kawasaki (2007), ikon salah satu mall di Makassar, dan berbagai macam prestasi di bidang pendidikan dan entertainment. Ia pun pernah dinobatkan sebagai salah satu Tokoh Berkepribadian Pembangunan (TBP) 2011 dan Duta “International Youth Forum On Climate Change” (IYFCC) pada tahun yang sama.Kini Andi Arsyil pun menjadi dosen Ekonomi Wirausaha di Universitas Muhammadiyah Makassar dan membuka bisnis cafĂ© serta tour and travel. 

2. Profil Bisnis



Nama Perusahaan : AR Tour and Travel

Tahun berdiri         : 2012

Alamat         : Jl. Cempaka Putih Indah Kav 40 A, Cempaka Putih. Jakarta Pusat

Phone                      : 021-99858584

SMS / WA              : 79C72E39

Email         : arsyilrahmantravel@gmail.com

Web                : www.artravelcenter.com

Instagram               : @ar_travelcenter

Visi :
Memberikan layanan prima kepada pelanggan melalui mitra yang tersebar luas dan didukung oleh sumber daya manusida yang professional dalam melaksanakan praktek Good Corporate Governance
Misi :
Menjadi perusahaan jasa pelayanan parisawata terdepan dalam memberikan kenyamanan dan keamanan kepada pelanggan
Memberikan keuntungan dan manfaat yang optimal kepada pelanggan dengan mengedepankan kepuasan dan harga yang bersaing didukung oleh komitmen dan pelayanan yang tangguh dan unggul.

     Arsyil Rahman Travel didirikan sejak tahun 2012. Dan sejak awal telah dirancang untuk menjadi sarana solusi perjalanan anda, berbagai terobosan inovatif senantiasa dilahirkan selaras dengan visi Arsyil Rahman Travel untuk selalu menjadi yang terdepan, selangkah lebih maju, jaminan fasilitas dan pelayanan yang lebih baik, demi kepuasaan anda. Untuk itu AR Travel hadir dengan komitmen dan semangat turut menjadi jembatan yang akan menghubungkan anda ke manapun destinasi anda. Semua bentuk prestasi dan cita– cita kami ditujukan untuk memberikan peran yang nyata dalam memberikan solusi perjalanan-perjalanan anda yang nyaman & menentramkan, Semoga AR Travel dapat menjadi “1st Choice for your traveling partner”.

3. Andi Arsyil Rahman seorang Entrepreneur

     Andi Arsyil bukan seorang sarjanawan yang pintar saja, melainkan beliau adalah seorang aktor, motivator muda, penulis buku dan sekaligus Entrepreneur. Karya-karyanya sudah melalang buana ke berbagai penjuru negeri. Buku atau karyanya dari Beliau adalah Life Is Miracle. Menangkap Pesan Luar Biasa dari Setiap Keping Kejadian (2010), EURACLE! Anda dan Setiap Manusia adalah KEAJAIBAN (2011), HOPE (2012), tiga karya inilah yang membuktikan bahwa Andi Arsyil adalah seorang penulis muda yang berbakat dan Beliau juga memiliki usaha Cafe, Trevel Haji dan Umroh yang bertaraf Nasional.Hal diatas dapat dikatakan Andi Arsyil Rahman sebagai seorang Entrepreneur.

4. Karakter dan Motivasi

Prinsip hidupnya yang sederhana, ditambah karakter kuatnya sebagai pembelajar yang pantang menyerah dengan dilandasi kekukuhan spiritualitas membuatnya meraih banyak prestasi di umurnya yang terbilang muda. Dengan motto hidupnya : " Tulislah apa yang engkau baca dan bacalah apa yang engkau tulis. Berbagilah sebanyak mungkin dan pertanggungjawabkanlah kehidupan ini". Berpegang teguh pada motto hidupnya tersebut yang menjadikan motivasi untuk terus berkarya.

5. Bagaimana dalam memulai usaha bisnisnya ?

Andi Arsyil bermimpi atau bercita-cita untuk dapat keliling dunia. Demi mewujudkan impiannya tersebut, Andi Arsyil pun mencoba merancang bisnis tour and travel. Berawal dari sekedar hobby jalan-jalan, Andi Arsyil pun mencoba kolaborasikan hobby nya tersebut dan mempelajari bisnis mengenai tour and travel ini dimulai dari bagaimana cara backpacker atau tur hemat. Andi Aryil membuka bisnis pertama kali nya di Jakarta.

Meski sesuai dengan keinginannya bukan berarti bisnisnya berjalan mulus. Andi Arsyil pernah mengalami kerugian ketika pegawainya sendiri yang menjadi orang terdekatnya menipu dia dengan laporan palsu. Ratusan juta melayang sia-sia. Kondisi tersebut sempat hamper putus asa, tapi semangat lain membangkitkan dia untuk terus melanjutkan bisnis ini. 

"Ayah saya pernah juga berbisnis lalu ditipu, tapi beliau bisa bangkit. Ketika saya mengalami, saya sempat stres, tapi saya kembalikan ini semua ke Allah. Allah sudah memberi keberkahan dan kelimpahan yang lebih besar untuk saya," jelas Arsyil yang enggan memperkarakan pegawainya ke jalur hukum.Sejak peristiwa itu, Arsyil lebih teliti mengawasi manajemen bisnisnya. Sebelum berangkat syuting siang hari, Arsyil menyempatkan diri mengurus usahanya dulu di pagi hari.

Kini, usahanya berbuah manis. Andi Arsyil sudah membuka cabang ke empat. "Yang pertama di Ja¬karta Pusat, kedua di Makassar, ketiga di Cibubur, keempat di Balikpapan, nanti akan ada lagi cabang kelima di Jakarta," jelas Arsyil yang bermimpi ingih membuka hingga 20 cabang.
Dari bisnis ini, Andi Arsyil bermimpi ingin keliling dunia. Targetnya mengelilingi benua Eropa. "Se¬mua tempat di Asia sudah hampir semua saya kunjungi, tinggal keliling Eropa saja," katanya.Menurutnya, negara di Eropa banyak memiliki tempat yang bersejarah juga romantis.
"Inginnya sama istri kalau sudah menikah nanti, makanya doakan cepat menikah ya biar bisa keliling Eropa cepat" pungkasnya.


6. Bisnis Model Canvas

Bisnis Model Canvas atau yang disebut juga dengan BMC pada usaha AR-tour and travel ini, yaitu:

Customer Segments
Masyarakat yang sedang membutuhkan liburan, perjalanan dinas, domestic, International

Value Proposition
Sebagai jasa tour and travel yang membantu untuk mempermudah segala perjalanan

Channel
Para Agen travel yang bergabung menjadi sub-agen AR Travel dan agen asuransi perjalanan

Customer Relantionship
Memberikan kemudahan calon customer yang memakai jasa travel ini seperti paket paket travel yang tersedia

Revenue stream
Dari pembayaran customer yang sesuai dipilihnya

Key Activities
Memperbarui paket paket travel yang tersedia dan lebih mempermudahkan customer

Key Partner
Agen dan sub-agen AR Travel

Cost Structure
Pengeluaran yang dikeluarkan : gaji karyawan, biaya tiket pesawat ke PT penerbangannya tersebut, biaya kebutuhan lainnya yang dikeluarkan.


KESIMPULAN 

Andi Arsyil Rahman Putra, pria muda berusia 28 tahun yang merupakan seorang Aktor Indonesia, Motivator muda, Penulis Buku sekaligus Entrepreneur dibidang tour and travel. Pria kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan ini memilih membuka usaha dibidang tour and travel diawali karena hobi travellingnya dan bercita-cita untuk mengelilingi dunia. Prinsip hidupnya yang sederhana, ditambah karakter kuatnya sebagai pembelajar yang pantang menyerah dengan dilandasi kekukuhan spiritualitas membuatnya meraih banyak prestasi di umurnya yang terbilang muda

Andi Arsyil ini memulai mendirikan AR-Tour and Travel ini pada tahun 2012.AR Tour and Travel hadir dengan komitmen dan semangat turut menjadi jembatan yang akan menghubungkan anda ke manapun destinasi anda. Semua bentuk prestasi dan cita– cita kami ditujukan untuk memberikan peran yang nyata dalam memberikan solusi perjalanan-perjalanan anda yang nyaman & menentramkan, Semoga AR Travel dapat menjadi “1st Choice for your traveling partner”. Untuk informasi open trip yang ditawarkan AR Tour and Travel ini bisa dilihat pada Instagram @ar_travelcenter .


Created By. Ellen Oktavia

NPM : 1306465880





Tidak ada komentar:

Posting Komentar